About

::* WELCOME TO MY BLOG JUVENTUS(LA VECCHIA SIGNORA)_Thanks For your Coming in My Blog, I wish You Happy Today:) *::

Minggu, 22 April 2012

percaya diri

"Juventus Akan Seperti Barcelona & Real Madrid"

Melejitnya Juve pada musim ini melahirkan keyakinan bagi Tacchinardi akan kapabilitas mantan klubnya itu untuk bangkit juga di Eropa.

Liga: Tacchinardi (Villarreal) and Costa (Espanyol) (AFP)
Mantan bintang lini tengah Juventus, Alessio Tacchinardi, yakin Si Nyonya Tua dalam beberapa tahun ke depan akan menyejajarkan diri dengan Barcelona dan Real Madrid sebagai kekuatan yang disegani di Eropa.
Duo elite Spanyol itu memang baru saja menelan kekalahan, dari Chelsea dan Bayern Muenchen, di semi-final pertama Liga Champions, namun tetap sulit menggeser status unggulan dari kedua tim tersebut.
Juve sendiri, yang terakhir melaju hingga final Liga Champions pada 2002/03, lama tenggelam di kompetisi Benua Biru setelah terdemosi ke Serie B akibat skandal calciopoli 2006.
Namun, melejitnya Tim Zebra pada musim ini, dengan memuncaki klasemen Serie A hinggagiornata 32, melahirkan keyakinan bagi Tacchirardi akan kapabilitas Juve untuk bangkit juga di kancah regional.
“Direktur Beppe Marotta dan presiden Andrea Agnelli mengerti apa yang mereka lakukan, sedangkan para pendahulu mereka tidak,” kata Tacchinardi, yang meraih total 17 trofi selama 13 tahun merumput di Turin (1994-2007), kepada Radio Mana Mana.
“Juventus, dalam rentang dua atau tiga tahun lagi, akan menjadi seperti Barcelona dan Real Madrid,” tambah figur yang sempat menjalani masa peminjaman di Villarreal ini.
“Pelatih Antonio Conte menangani situasi dengan luar biasa karena dia sekarang didukung oleh klub dan semua orang di tim berpihak kepadanya,” puji Tacchinardi tentang mantan rekan setimnya yang kini menjadi allenatore Bianconeri itu.

0 komentar:

Posting Komentar